oleh

Terminal Penumpang Bandar Sri Junjungan Dumai Dioperasikan Ini Kata Irjen Kementerian Perhubungan

celahkotaNews.com – Dumai – Inspektur Jendral (Irjen) Kementrian Perhubungan (Kemenhub) Wahyu Satrio Utomo inginkan Bandar Sri Junjungan yang merupakan aset negara harus dimanfaatkan.

Dikatakan Irjen Kemenhub Wahyu Satrio Utomo, bahwa jika memang pelabuhan penumpang tersebut mempunyai permasalahan hukum, proses hukum harus tetap berjalan.

“Berdasarkan informasi dari KSOP sendiri, pihaknya telah beberapa kali dimintai keterangan oleh Kejaksaan Negeri, jika memang ada permasalahan hukum, biarkan proses hukum tetap berjalan,” kata Wahyu Satio Utomo, Jumaat (1/2/2019).

Dia juga mengatakan sangat menyayangkan, jika aset yang dibangun tidak digunakan secara maksimal.

Pelabuhan Penumpang Bandar Sri Junjungan tersebut diresmikan langsung oleh Irjen Kemenhub untuk melayani penumpang dari kota Dumai menuju ke sejumlah daerah yang berada di Provinsi Riau dan Kepulauan Riau.

“Tidak ada pemindahan, yang jelas Bandar Sri Junjungan akan bersinergi dengan pelabuhan penumpang PT Pelindo I Dumai, dan PT Pelindo masih bisa beraktifitas,” katanya.

Untuk keselamatan penumpang sendiri, dikatakannya, pihak yang terkait tidak mungkin mengoperasikan pelabuhan tersebut jika aspek keselamatan tidak diperhatikan.

“Untuk keselamatan kita menjamin, tidak mungkin mengoperasikan infrastruktur yang tidak selamat,” katanya mengakhiri. (ckn)

Penulis : Khairul Iwan
Foto : dok.ckn

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.