Heboh..Masyarakat Jalan Meranti Temukan Ikan Pari 12,9 Kg Didalam Parit

2016-08-31_20.37.10
Haris dan Pian Temukan Ikan Pari Di Parit Jalan meranti laut Dumai

Celahkotanews.com || Dumai – Kejadian yang aneh terjadi dijalan meranti laut kelurahan STDI Kenapa tidak ikan pari seberat 12 Kg Mengambang di dalam Parit.

Tidak seperti biasa pada dasarnya ikan ini hidup di air asin di dasar lautan malah ditemukan didalam parit meranti laut yang notabene berjenis air tawar hal ini pula menjadi heboh masyarakat sekitar.

Penemuan ikan pari tersebut di Diperkirakan pada pukul 10:00 Wib pagi  di dalam parit meranti di persimpangan jalan arah kelakap tujuh.

Sunar salah seorang masyarakat sekitar saat penemuan ikan tersebut mengatakan,tadi ada seorang ibu yang berteriak menyangka ikan besar tesebut adalah ular tapi setelah kami lihat ternyata  ikan pari.

“Yaa ikan pari tadi kami tangkap dan kami timbang ternyata ikan tersebut seberat 12.9 Kg kami pun tak menyangka kok ada ikan pari didalam parit ini,kalau ikan puyu atau ikan sepat biasalah bang tapi ini ikan pari,” Ujar sunar 31/08

Namun sayang ikan pari yang di temukan tersebut tidak bertahan lama, oleh masyarakat sekitar ikan pari dikilo dan dibagi-bagi.

Wah…ikan ini enak ni bang di asam pedas bang ujar haris salah seorang yang mendapat bagian tersebut.(Ckn/wan)

Komentar ditutup.